klik untuk mengaktifkan zoom
loading...
Kami tidak menemukan hasil apa pun
buka peta
Melihat Peta jalan Satelit Hibrida Medan Lokasi saya Layar penuh Sebelumnya Berikutnya
Hasil pencarian Anda

Kenali Apa itu Smart Home System? Simak Selengkapnya Berikut ini!

dikirim oleh Fitria di Desember 11, 2020
0

Modern ini banyak bermunculan istilah smart home system dalam iklan pemasaran produk properti, berbagai pengembang properti di Indonesia mulai menawarkan produk hunian dengan konsep smart home system.

Teknologi sistem rumah pintar ini memberikan inovasi baru pada kecanggihan hunian yang sebelumnya tidak pernah ada di dalam sebuah rumah. Tampilan dalam smart home system sangat berbeda dengan rumah konvensional. Smart home system sangat menonjolkan kecanggihan teknologi, dengan fitur-fitur yang sudah canggih dan modern yang dengan mudah Anda bisa mengontrol kegiatan di dalam ruangan.

Dengan memiliki rumah berbasis Smart Home System, Anda akan menikmati kemudahan dan kenyamanan yang sebelumnya belum pernah dirasakan.

Kenali Apa itu Smart Home System? Simak Selengkapnya Berikut ini!

Lalu, Apa itu sebenarnya Smart Home System?

Smart home system atau sistem rumah pintar secara sederhana dapat diartikan sebagai bangunan rumah yang dilengkapi teknologi canggih, sehingga seluruh perangkat dan sistem tersebut dapat saling terhubung. Artinya, sebagai pemilik rumah Anda dapat mengendalikan perangkat (perlengkapan peralatan) di dalam rumah secara remote atau jarak jauh.

Konsep rumah pintar ini memang didominasi oleh aplikasi teknologi yang mutakhir. Teknologi ini yang memudahkan penghuni rumah pada berbagai peralatan diantaranya:

  • Peralatan pengatur lingkungan seperti pencahayaan untuk menyalakan atau mematikan lampu. Ada juga yang menyematkan fitur mood lamp yang berfungsi mengubah warna pada lampu di dalam ruangan. Lampu tersebut bisa diatur lebih terang atau lebih
  • redup sesuai dengan kebutuhan pemilik rumah. Serta mengaktifkan air conditioner atau pendingin ruangan dalam satu genggaman.
  • Sistem Keamanan dan Kenyamanan
  • Peralatan rumah tangga seperti, televisi atau perangkat elektronik hingga sistem otomatisasi untuk operasi pintu dan jendela hanya dalam satu genggaman melalui remote atau telepon seluler.
  • Sistem Hiburan

Keunggulan Smart Home System

Keunggulan Smart Home

Rumah pintar atau biasa disebut smart home system adalah pilihan terbaik untuk Anda yang memiliki mobilitas dan kesibukan tingkat tinggi. Aktivitas pekerjaan mungkin akan sering membuat Anda jauh dari rumah. Namun, dengan adanya teknologi smart home system, Anda bisa mengontrol rumah Anda dalam satu genggaman melalui smartphone, laptop maupun PC Tablet. Melalui koneksi internet, Anda bisa mengontrol segala keperluan perangkat yang ada di rumah Anda. Tidak terkecuali mengatur sirkulasi udara di dalam rumah Anda.

Berikut dibawah ini beberapa keunggulan rumah pintar atau smart home system :

Keamanan yang terjamin
Adanya smart home bisa meminimkan tingkat kejahatan seperti pencurian. Pasalnya, smart home system bukan lagi mengandalkan kunci sebagai jalan pembuka pintu, melainkan menggunakan kartu, password atau sidik jari. Disamping itu, pemilik rumah bisa melihat wajah tamu yang akan berkunjung ke rumah secara close up melalui tablet yang terkoneksi dengan kamera.

Memudahkan pengaturan
Teknologi smart home system memberikan kemudahan bagi Anda untuk menjalani setiap aktifitas sehari-hari. Karena semua aktifitas di dalam rumah dapat dilakukan melalui smartphone Anda yang sudah terintegritas dengan smart home.

Memberikan Kenyamanan
Smart home system tidak diragukan lagi untuk menjadikan rumah lebih nyaman daripada rumah konvensional, dengan semua sistem yang otomatis dan diintegrasikan untuk memenuhi kebutuhan tertentu. Anda dapat mengatur beragam hal secara otomatis sesuai dengan kebutuhan. Misalnya saja, menyalakan atau mematikan lampu secara otomatis dan mengatur suhu saat kita keluar rumah.

Rumah Anda terlihat Mewah dan Canggih
Rumah akan terlihat mewah karena dilengkapi dengan teknologi secanggih smart home. Dan hal ini menjadi pengaruh pada nilai investasi rumah Anda yang semakin tinggi. Karena tidak semua rumah memiliki smart home.

Nah, demikian pembahasan mengenai smart home system. Semoga informasi ini dapat bermanfaat dan membantu sobat MasukSini properti memiliki rumah impian berteknologi tinggi.

Share ke temanmu
Jika info ini bermanfaat ya!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Bandingkan Daftar

Need Help? Chat with us